Keindahan kota Yogyakarta semakin lengkap dengan adanya tempat wisata yang berada disana. Banyaknya tempat wisata di kota Yogyakarta membuatnya sebagai tempat untuk melakukan wisata. Salah satu tempat yang menarik perhatian wisatawan yaitu wisata pantai Parangtritis. Wisata pantai satu ini memang sangat istimewa sekali di daerah Yogyakarta, Anda wajib mengunjungi dan bermain sepuasnya disana. Adapun dengan banyaknya pantai di kawasan Yogya sekarang juga tidak mengurangi pengunjung Parangtritis.

 

Keindahan Menakjubkan Wisata Pantai Parangtritis

Letak wisata pantai Parangtritis yaitu berada di kecamatan Kretek, kabupaten Bantul. Wisata ini hanya berjarak kurang lebih 27 km dari keramaian pusat kota Yogyakarta. Air pantai yang sangat luar biasa dan berwarna biru membuat ingin bermain-main disana. Pasir pantai sangat lembut, cocok digunakan untuk bermain pasir dan berbaring menikmati sinar matahari pagi.

Pesona keindahan pantai Parangtritis semakin bertambah dengan adanya tebing. Letak tebing berada dibelakang pantai, nama dari tebingnya yaitu Gembirawati. Beruntungnya saat berada di tebing Anda akan mendapati candi Gembirawati. Reruntuhan candi tersebut berada disitu dan juga menjadi destinasi wisata sepaket dengan pantai Parangtritis. Kegiatan yang bisa dilakukan di atas tebing yaitu melihat pantai secara luas, foto, dan kegiatan mengasyikkan lainnya.

Pada sore hari di wisata pantai Parangtritis pasti ada keindahan sunset.  Usahakan saat mengunjungi pantai ini sampai sore hari agar bisa menikmati sunset tersebut. Begitu cantiknya sunset, Anda juga bisa mengabadikan moment spesial ini dengan foto. Apakah tertarik menikmati keindahan pantai Parangtritis sekarang juga? Pastinya sangat tertarik, tunggu apalagi pesan tiket ke Yogyakarta sekarang untuk liburan ke pantai.

 

Kegiatan yang Dapat Dilakukan Pada Tempat Wisata Pantai Parangtritis

Pada wisata pantai Parangtritis Anda tidak hanya menikmati keindahan pantai atau duduk disekitarnya saja, tetapi juga dapat menikmati beberapa permainan disana. Ada beberapa kegiatan yang wajib dicoba, kegiatan ini memiliki nama untuk menikmati keindahan pantai dengan cara lain.

Kegiatan ATV, Anda bisa menaiki ATV dan menikmati keindahan pantai langsung. Mengelilingi pantai dengan ATV sangat menyenangkan karena bisa melewati gundukan pasir secara langsung. Kegiatan selanjutnya bisa berkeliling pantai dengan menggunakan kuda. Tepatnya kereta kuda dapat membawa berkeliling tanpa merasa capek. Rute berkeliling menggunakan kereta kuda ini cukup jauh sehingga pasti akan merasa sangat puas.

Aktivitas yang lebih mengasyikkan yaitu dapat bermain layang-layang. Segala ukuran layang-layang dapat diterbangkan pada pinggir pantai karena memang anginnya disana sangat kencang. Bayangkan betapa asyiknya bermain layang-layang dengan teman liburan. Saling adu layangan yang diterbangkan, hal ini mengingatkan pada waktu masa kecil. Sungguh sangat menyenangkan sekali.

Melihat ritual sakral di pantai Parangtritis, kalau beruntung datang pada saat ada ritual maka bisa melihatnya. Ritual yang diadakan adalah untuk menghormati penguasa pantai selatan yaitu Ratu Nyi Roro Kidul. Cerita ini sudah terkenal dikalangan masyarakat Indonesia. Adapun pada waktu kesana ada larangan yang harus dipatuhi salah satunya yaitu tidak boleh menggunakan baju warna hijau. Kalau memakai baju tersebut maka akan terkena musibah.

Keliling wisata pantai Parangtritis sangat menyenangkan. Lebih menyenangkan lagi kalau kesananya menaiki mobil yang nyaman. Dapatkan mobil liburan di Sahara Transport. Liburan ke wisata pantai Parangtritis lebih cepat dengan menggunakan berbagai macam mobil di Sahara Transport. Anda bebas memilih mobil yang diinginkan, dapatkan drivernya sekaligus sehingga tidak perlu repot mengendarai mobil sendiri.          Pesan sekarang juga sebelum kehabisan armada.